
Nikahdikua.com – informasi tentang cara melakukan perbaikan penulisan pada buku nikah karena kesalahan ketik sehingga hasil cetakan menjadi salah berdasarkan pada surat edaran Dirjen Bimas Islam nomor B-039 /DJ.III.II/HK.00.7/1/2019 tentang surat edaran.
Beberapa Hal yang menyebabkan salah cetak Buku Nikah
Karena dalam satu tahun terdapat puluhan bahkan ratusan proses melakukan entry data perkawinan beserta cetak buku nikah, ada kemungkinan terjadi kesalahan entah karena human error ataupun peralatan yang mengalami mallfunction, (halah, pokoknya ada alat cetak yang mengalami kendala).
Adapun terjadi kesalahan diantaranya karena;
Pertama; data dari pihak calon mempelai atau kelurahan/desa yang salah;
Kedua; data dusdukcapil ambil dari NIK tidak sesuai dengan data;
Ketiga; salah menekan tuts tombol keyboard;
Keempat, Salah operator dalam entry data;
Kelima, Alat pencetak / printer yang sedang bermasalah sehingga terjadi trouble.
Itulah beberapa penyebab terjadinya kesalahan penulisan dalam buku nikah.
Edaran Dirjen Bimas Islam tentang pembetulan Buku Nikah

Guna mengantisipasi adanya kesalahan dalam penulisan buku nikah dan panduan atau pegangan hukum yang benar dalam ralat kesalahan, berikut adalah ketentuan pembetulan data pada buku nikah karena kesalahan penulisan.
Pertama, mencoret kata yang salah dengan tidak menghilangkan kata yang salah tersebut;
Kedua, menuliskan kembali perbaikanny dengan huruf balok;
Ketiga, kepala KUA membubuhkan paraf pada tulisan perbaikan
Keempat, pemberian stempel pada halaman yang dilakukan perbaikan (mengenai paraf Kepala KUA).
Itulah tata cara ralat perbaikan pada penulisan secara digital maupun manual.
Selain adanya perbaikan kata yang salah sebagaimana langkah diatas, apabila ada kesalahan penulisan juga dapat dilakukan dengan penggantian buku nikah.
Petikan dari cara penulisan atau penggantian buku yang salah dari surat edaran bimas Islam lengkapnya sebagai berikut;
Apabila terjadi kesalahan dalam penulisan digital atau manual pada buku nikah maka dapat dilakukan penggantian buku nikah atau perbaikan dengan cara mencoret kata yang salah dengan tidak menghilangat kata yang salah tersebut, kemudian menulis kembali perbaikan dengan huruf balok, dibubuhi paraf oleh kepala KUA dan diberi stempel KUA
Perbaikan penulisan Buku Nikah yang keliru
Dasar Cara ralat Penulisan Buku nikah yang salah
Sebagaimana telah disampaikan tentang dasar perbaikan tulisan yang keliru ini yaitu surat edaran Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam yang ditandatangani di Jakarta pada tanggal 7 Januari 2019 sebagai penjelasan dalam pelaksanaan peraturan Menteri Agama 2018 tentang pencatatan perkawinan/
Berikut file sebagai pegangan dalam pelaksanaannya.
Demikian informasi tentang bagaimana sikap JFU JFT Penghulu dalam mensikapi kejadian luar biasa dimana ada kesalahan cetak penulisan dalam buku nikah.
Salam tukin.
6 comments on “Aturan Cara Ralat Buku Nikah salah Cetak dalam Penulisan”
Revianda
02/11/2019 at 16:59Bagaimana jika angka yang salah saya sendiri yang mencoret (9 saya coret hingga menyerupai hurup 8) apakah akan bermasalah ?
admin
03/11/2019 at 02:43Selama yang melakukan pembetulan bukan instansi yang berwenang (dalam hal ini KUA) maka pembetulan sendiri dapat dianggap sebagai tindakan yang tidak dibenarkan. Dan dokumen dianggap rusak. Segera bawa buku anda ke kua untuk mendapatkan pembetulan yang sesuai prosedur dan si beri stempel pada lokasi yang dilakukan pembetulan.
Aris
08/01/2021 at 10:58mohon infonya min, untuk permohonan ralat buku nikah, dokumen apa saja yg harus dipersiapkan / dibawa si pemohon,
Trims
admin
08/01/2021 at 05:28Kalau dalam pma. Untuk melakukan perubahan data pada buku nikah yang perlu dibawa adalah 1
Buku nikah asli. 2. Akta kelahiran 3. Surat dari dusdukcapil. Perubahan merujuk data pada akte kelahiran. Demikian informasi. Kenyataan di lapangan nanti tergantung kua tempat anda dahulu mencatatkan pernikahan.
[…] Aturan Cara Pembetulan Buku nikah yang Salah CetakKetentuan Kepala KUA Berhalangan Hadir Menjadi Wali HakimKOP Surat KUA yang benar berdasarkan PMA no […]
[…] Cara Legalisir Buku Nikah* Petunjuk cara pembetulan buku nikah salah cetak* Ketentuan Penggantian Buku Nikah yang rusak dengan […]